Milo Jakarta International 10K 2019

dipublikasikan oleh Administrator | 17 June 2019

MILO Jakarta International 10K (#MILOJI10K) adalah lomba lari yang diprakarsai oleh Pemerintah Kota Jakarta melalui Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta (DISPORA) yang didukung penuh oleh Nestlé MILO sebagai sponsor utama. Jakarta International 10K telah dilaksanakan sejak 2004 hingga saat ini. Sejak 2010, Nestlé MILO mulai mendukung kegiatan ini karena sesuai dengan tujuan untuk memasyarakatkan gaya hidup sehat dan aktif kepada masyarakat Indonesia.


#MILOJI10K adalah lomba lari jalan raya sepanjang 10 kilometer terbesar di Indonesia yang diikuti lebih dari 15.000 peserta. Melalui #MILOJI10K, Nestlé MILO ingin mengajak masyarakat Jakarta untuk terus aktif dan berolahraga, karena Nestlé MILO percaya bahwa olahraga adalah guru terbaik yang mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti percaya diri, pantang menyerah, sportivitas, dan kerja sama tim. Dalam perkembangannya, sejak 2017 #MILOJI10K mulai menambah kategori baru yaitu 5K dan Family Run 1,7K.

REGISTRASI LOMBA

Pendaftaran online Milo Jakarta International 10K 2018 dibuka untuk seluruh kategori, yaitu Kategori Open International, Kategori Indonesian Only,Kategori Student, Kategori 5K Indonesian dan Family Run. Bagi warga negara asing yang ingin ikut serta dalam Milo Jakarta International 10K 2018, silahkan mendaftar di Kategori Open International dan Family Run

RUTE LOMBA

MILO Jakarta International 10K 2018 akan mengambil tempat Start dan Finish di Kawasan Epicentrum Utama Raya – Jl. HR. Rasuna Said, putar arah diperempatan Kuningan, Jl. HR. Rasuna Said, JL. Cokro Aminoto, Jl. Sumenep, Jl. Latu Harhari, Jl. Cimahi, Jl. Dr. Kusuma Atmaja, Jl. HOS. Cokroaminoto dan kembali ke Jl. HR. Rasuna Said.
Kategori jarak: 10K, 5K, Fun Run 1.7K